Pengertian Etika Dan Profesi

March 24, 2010 at 11:46 am (Uncategorized)

Apa itu etika dan apa itu profesi dalam kemajuan dibidang Teknologi Informasi pada globalisasi sekarang ini? Kata etika(atau etik) itu di ambil dari bahasa Yunani yang berarti ethos atau ta etha yang berarti tempat tinggal, watak, kebiasaan, atau juga adat istiadat. Berarti bisa disimpulkan bahwa etika itu adalah suatu subyek atau orang yang berkaitan dengan kebiasaan atau watak yang dimiliki oleh seseorang, bisa juga berkelompok untuk menilai apakah tindakan-tindakan yang dikerjakannya benar atau salah, baik atau buruk dimata orang lain. Para pakar ahli seperti aristoteles itu etika digunakan untuk menunjukkan filsafat moral yang menjelaskan fakta moral tentang nilai dan norma moral, perintah, tindakan kebajikan dan suara hati. Secara etimologi, kata etika sama dengan artinya arti kata moral yang artinya adat istiadat mengenai baik – buruk suatu perbuatan.

Etika dalam perkembangan teknologi informasi zaman sekarang ini sangat mempengaruhi kehidupan manusia. Etika tersebut bisa menuntun manusianya dalam menjalani hidupnya melalui rangkaian kegiatan dia sehari-hari. Itu berarti membantu manusia untuk mengambil sikap atau keputusan tentang tindakan apa yang perlu manusia itu lakukan dan perlu dipahami bersama bahwa etika ini dapat diterapkan dalam segala aspek kehidupan kita. Dengan kata lain etika ini dapat dibagi menjadi beberapa bagian sesuai dengan aspek atau sisi kehidupan manusianya itu sendiri.

Pengertian profesi dalam bidang IT. Istilah profesi telah dimengerti oleh banyak orang bahwa suatu hal yang berkaitan dengan bidang yang satu ini sangat dipengaruhi oleh pendidikan dan keahlian, sehingga banyak orang yang bekerja dengan keahlian yang diperoleh dari pendidikan kejuruan. Istilah profesi bisa ditujukan pada bidang-bidang seperti kedokteran, guru, militer, pengacara, manajer, wartawan, pelukis, penyanyi, artis, sekretaris, dan sebagainya. Sehingga dapat disimpulkan bahwa profesi itu adalah suatu moral community (masyarakat moral) yang memiliki cita-cita dan nilai bersama. Secara umum ada beberapa ciri atau sifat yang selalu melekat pada profesi yaitu adanya pengetahuan khusus, adanya kaidah dan standar moral yang sangat tinggi, mengabdi pada kepentingan masyarakat artinya setiap pelaksana profesi harus meletakkan kepentingan pribadi dibawah kepentingan masyarakat, ada izin khusus untuk menjalankan suatu profesi, dan kaum professional biasanya menjadi anggota dari suatu profesi.

Sedangkan untuk pengertian etika dan profesi itu adalah norma-norma, syarat-syarat dan ketentuan-ketentuan yang harus dipenuhi oleh sekelompok orang yang disebut kalangan professional. Peranan dari etika dan profesi :

  1. Nilai-nilai etiak itu tidak hanya dimiliki satu atau dua orang, atau segolongan orang saja, tetapi milik setiap kelompok masyarakat, bahkan kelompok yang paling kecil yaitu keluarga sampai pada suatu bangsa.
  2. Salah satu golongan masyarakat yang mempunyai nilai yang menjadi landasan dalam pergaulan baik dengan kelompok atau masyarakat umumnya maupun dengan sesama anggotanya, yaitu masyarakat professional.
  3. Sorotan masyarakat menjadi semakin tajam manakala perilaku-perilaku sebagian para anggota profesi yang tidak didasarkan pada nilai-nilai pergaulan yang telah disepakati bersama (tertuang dalam kode etik profesi), sehingga terjadi kemerosotan etik pada masyarakat profesi tersebut.

SUMBER :

http://bloggerborneo.com/wp-content/uploads/2009/07/Kode-Etik-Profesi-Akuntan Publik.jpg

Leave a comment